Musim hujan tiba, sakit-pun mengancam. Kali ini kami akan
memberikan tips kesehatan untuk menjaga tubuh agar tidak rentan terhadap sakit
pada musim hujan ini. Semoga bermanfaat
![]() |
Musim Hujan |
“Horee...hujann..hujann....hujann...hujannn...”
Seorang anak kecil menari dan berputar kegirangan di depan
teras rumahnya saat tetes-tetes hujan mulai berjatuhan.
“maa.....adi mau hujannn-hujannn ya....” teriak sang anak
pada mamanya...
“ Adi!! Jangan hujan-hujan!! Nanti sakit!! Ayo masukk!”!
kata mama membalas teriakan anakk...
“ Ahh gag mauu....pokoknya hujan-hujannan...” sang anak
merengekk...
“ Ndak, Gag Boleh!! pOkoknya Gag!! Ayo Masuk”
Akhirnya jeweran sang mama membuat anak masuk ke rumah dan
urungkan niatnya berhujan-hujan.
Hhahaha.... ( tawa sang penulis yang lagi curhat )
Mungkin ini salah salah satu peristiwa yang kita hadapi saat
musim hujan. Anak yang mau hujan-hujan, atau kita yang kehujanan saat pulang
kerja, atau lingkungan yang jadi becek dan kondisi tubuh yang menurun.
Sebelum membahas tips menjaga kondisi tubuh saat musim
hujan, mari kita bahas dulu tentang musim hujan dan akibatnya.
Apa itu Musim Hujan?
Musim hujan adalah sebuah siklus normal dari negara yang
berada di dekat khatulistiwa/tropis yang
mempunyai dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Saat musim hujan
datang, terjadi peningkatan curah hujan baik dari segi frekuensi hujan ataupun
tingkat lama hujan.
Musim hujan dipengaruhi oleh gerak semu matahari dan angin
samudera. Saat musim hujan, angin datang dari samudera pasifik dan membawa
banyak uap air yang terkondensasi. Setelah sampai di daratan, uap air tersebut
akan turun dan menurunkan hujan dalam jumlah besar.
Apa Pengaruh Musim
Hujan Terhadap Kesehatan??
Pertama, air yang dibawa oleh hujan bukanlah air yang
bersih!. Air dari hujan berasal dari air tanah/laut/samudera yang menguap ke
udara. Air ini tentu saja bukanlah air yang mempunyai kadar bakteri rendah.
Saat menguap, air ini akan bercampur dengan asap/bakteri/polusi yang ada dalam
udara dan berkumpul jadi satu di udara. Walau tidak dapat dipastikan apakah
bakteri masih hidup atau tidak, yang kita tahu adalah bakteri mempunyai daya
tahan yang baik bahkan terhaap lingkungan yang ekstrim.
Kedua, disaat musim hujan, maka sinar matahari akan tertutup
oleh awan dan menghalanginya menghangatkan bumi. Di saat tidak ada panas
matahari/lembab maka bakteri akan dapat tumbuh subur tanpa ada yang
menghalangi. Karena sebagian besar Bakteri akan mati saat terkena sinar
matahari/rentan terhadap panas, seperti bakteri TBC. Jadi saat musim hujan,
bakteri akan berkembang biak dan mempunyai kesempatan lebih besar untuk membuat
tubuh kita sakit.
Terhalangnya sinar matahari tidak hanya membuat bakteri
berkembang biak, tapi juga membuat suhu daerah menjadi turun dan inilah yang
mengakibatkan dinginnya lingkungan sekitar saat musin penghujan. Kondisi
lingkungan yang dingin akan mempengaruhi tubuh kita. Tubuh akan bereaksi
terhadap lingkungan yang dingin untuk membuat tubuh tetap hangat. Salah satu
akibat dingin adalah pembuluh darah tubuh akan menyempit. Penyempitan ini
bertujuan untuk mencegah hilangnya panas tubuh. Akibat penyempitan ini,
metabolisme tubuhpun menjadi tidak optimal termasuk metabolisme sistem imun.
Dan itulah kenapa sistem imun menjadi lebih rentan terhadap penyakit saat musim
hujan.
Yang keempat adalah genangan air. Tidak dapat dipungkiri
bahwa sistem drainage di Indonesia masih belum baik. Saat terjadi Hujan, dengan
mudah terbentuk genangan air dimana-mana dan bahkan menimbulkan banjir.
Genangan air ini adalah tempat bersarang dan berkembangnya penyakit. Sebagai
contoh adalah Malaria yang disebarkan oleh nyamuk yang berkembang dengan sangat
baik bila ada genangan air. Saat ada genangan air, saat itulah kemungkinan
penyakit dapat berkembang biak.
Wowww...ternyata banyak juga akibatnya....dan ini bukan
hanya isapan jempol belaka tapi memang dapat dibuktikan secara ilmiah dan banyak
bukti yang mendukungnya.
Sekarang, bagaimana kita mencegah agar tidak mudah sakit
saat musim hujan? Dan inilah yang penting.
Dalam tubuh
Ketahanan tubuh kita menjadi faktor utama untuk menghindari
penyakit saat musim penghujan tiba. Ini dia tips untuk tingkatkan daya tahan
tubuh :
- 1. Makanan
bergizi
Tidak bisa dipungkiri bahwa makanan bergizi
adalah segalanya bagi tubuh kita. Semua sel dan aktivitas tubuh yang optimal
berasal dari makanan yang kita konsumsi. Makanan apa saja yang penting untuk
daya tahan tubuh :
o
Karbohidrat
Mengapa Karbohidrat? Karbohirat aalah Zat utama yang menghasilkan energi.
Energi ini penting bagi tubuh untuk menjalankan aktivitas sehari-hari dan membangun
sel baik untuk sel yang rusak atau untuk pertumbuhan. Dengan energi yang cukup,
maka tubuh akan lebih optimal dalam metabolisme untuk menghasilkan sel-sel yang
baru yang lebih sehat.
Tentu saja, jangan mengkonsumsi karbohidrat berlebihan karena dapat
membuatmu menjai gendut :p. Karbohidrat adalah nasi, singkong, tebu,sagu dan
lain lain (pelajaran SD atau SMP ya ini?? hehe).
o
Protein
Bila karbohidrat adalah pekerja untuk membangun rumah, maka protein
adalah bahan bagunan. Protein tidak kalah pentingnya seperti karbohirat. Dengan
protein yang cukup dan bagus. Maka tubuh akan lebih siap menghadapi serangan
penyakit dengan lebih cepat ber-regenerasi. Telur, Tempe dan tahu contoh
protein yang bagus untuk tubuh. Walau sayang tempe sudah jadi makanan orang
luar negeri karena dipatenkan jepang. Hmmm...
o
Vitamin dan Mineral
Sekali lagi, tidak ada yang tidak penting dalam makanan seperti halnya
karbohidrat dan Protein. Bila kedua hal tadi adalah Pekerja dan bahan bangunan,
maka vitamin mineral aalah uang yang membuat pekerja semangat. Mineral dan
vitamin adalah zat yang membuat metabolisme dalam tubuh berjalan lancar.
Percuma saja memiliki kandungan karbohirat dan protein yang cukup bila
pekerjanya tidak bersemangat membangun tubuh yang sehat J. Salah satu vitamin yang
penting seperti kita tahu adalah Vit.C dan manfaatnya tidak bisa disangkal lagi
dalam daya tahan tubuh.
- 2. Istirahat
yang cukup
Saat istirahat, tubuh tidak mempergunakan
banyak energi. Sel sel pun tidak banyak yang melakukan pekerjaan. Saat inilah
saat yang tepat untuk tubuh melakukan regenarasi untuk sel-sel yang sudah
rusak. Dengan istirahat yang cukup, maka tubuh juga punya waktu yang cukup untuk
mempersiapkan diri untuk aktivitas di esok hari. Jadi, jangan bergadang wahai
pemuda pemudi...hhehe
- 3.Olahraga
Olahraga ohh olahraga...banyak yang
mengatakannya namu sulit melakukannya. Olahraga jadi momok karena kita harus
menyediakan waktu dan tenaga untuk melakukannya. Apalagi i zaman yang serba
mudah saat ini.
Coba kita perhatikan, saat kita selesai
berolahraga apa yang terjadi? Tubuh akan berkeringat, debar jantung menjadi
lebih cepat dan tubuh terasa lebih panas. Benar bukan? Pasti benar bagi kamu
yang benar-benar berolahraga dan bukan hanya menggerakkan tubuh saja hehe.
Tanda-tanda diatas adalah karena tubuh
melakukan metabolisme yang diatas rata-rata. Burukkah? ....tidak. Metabolisme
saat olahraga ini sangat baik bagi tubuh. Karena saat ini, tubuh mengganti
sel-sel yang telah rusak/lemah karena umurnya dan bukan karena penyakit. Tubuh
akan jadi lebih bugar. Dan yang terpenting, olahraga membuat metabolisme el
darah putih untuk daya tahan tubuh menjadi Optimal. Percayalah!! Olahraga
secara rutin dan teratur memiliki Banyak Sekali manfaat!!.
Luar tubuh
- 1. Jaga
kebersihan
Seperti yang telah dijelaskan, air dari
hujan bukanlah air yang bersih. Bila kamu pernah mencoba menampung air hujan. Maka
airnya akan berwarna kuning walau saat turun hujan terlihat jernih. Dan didasar
tempat penampungan, kamu pasti mendapat endapan entah dari debu atau yang
lainnya. Jelas air hujan bukanlah air yang bersih.
Oleh karena itu jagalah kebersihan tubuh.
Cucilah bagian tubuh yang terkena air
hujan setelah kamu kehujanan. Usahakan pakai air hangat bila ingin mandi dan
jangan air dingin apalagi air es ,hehe. Bersihkan juga lingkungan yang ada
genangan airnya karena disanalah penyakit bermula.
Jaga pula kebersihan rumah karena biasanya
hewan-hewan tanah keluar dan masuk ke rumah saat musim hujan...hooo...
- 2. Pakai jaket
atau selimut atau penghangat
Bukan faktor utama, tapi tubuh yang hangat
membantu mencegah penyakit masuk dengan mudah ke tubuh. Tubuh yang dingin akan
membutuhkan energi yang lebih banyak untuk menghangatkannya. Tubuh tidak bisa
dingin, tubuh harus mencari cara untuk terus hangat. Karena itulah manusia
masuk dalam family Mamalia atau mahluk bersuhu hangat. Biologi tuhh!! J.
Bila tubuh dingin, lebih banyak energi yang
diperlukan untuk menghangatkannya dan berkurang energi untuk metabolisme tubuh
yang lain.
Minumalh minuman hangat atau pakailah jaket
atau penghangat ruangan. Segela teh hangat dan sebuah buku bacaan atau majalah
adalah sebuah kenikmatan sendiri.
Sekian informasi dari kami tentang tips
kesehatan menjaga tubuh tetap sehat mengahadapi musim hujan.
Bila anda ingin bertanya atau mengetahui
lebih lanjut silahkan isi kolem komentar dibawah dan kami dengan senang hati
akan membalasnya.
Semoga artikel ini bermanfaat
Salam
hangat,
Senyum-sehatku.blogspot.com
3 komentar:
berkunjung ....
wahhh sangat bermanfaat infonya...
:)
yup mba trims kunjungan dan masukkannya :)
smoga bermanfaat
Musim hujan memang perlu banyak persiapan, mulai dari menjaga kesehatan sampai mempersiapkan kendaraan kalau kalau mati ditengah jalan karena mogok.
Post a Comment