Siapa yang tidak ingin memiliki tempat tinggal idaman?.
Setiap orang terlebih lagi para pria, tentunya berusaha, bekerja keras untuk
menggapai impian berupa tempat tinggal idaman. Tempat tinggal yang nyaman untuk
keluarga. Tempat tinggal dimana istri bisa berkebun menyiram tanaman hias.
Tempat tinggal dimana anak bisa bermain gembira, bersepeda dengan lingkungan
yang nyaman dan sehat. Tentu semua menginginkan yang demikian.
Diawali dari Rumah. Tempat tinggal yang sehat tentu diawali
dari rumah sendiri. Rumah tempat kita berlindung, beristirahat dan aktivitas
lainnya. Rumah idaman tentunya rumah yang mempunyai luas yang cukup. Mungkin
beberpa orang menginginkan rumah yang besar dan mewah. Tapi sebagian besar
orang tentunya menginginkan rumah dengan ukuran yang cukup untuk 4-6 orang.
Tidak terlalu besar, dan tentunya tidak terlalu kecil karena mahalnya harga
rumah saat ini.
Selain ukuran rumah, kenyamanan dan keamanan tentunya juga
menjadi standart kualitas tempat tinggal idaman. Standart kenyamanan untuk
setiap orang tentunya berbeda, tapi semua orang pasti akan merasa nyaman bila
rumah mereka teratur dan bersih. Rumah yang tertata baik barang-barang yang ada
di dalamnya tentu membuat pemandangan menjadi nyaman. Sedangkan bila keadaan
rumah tidak teratur maka akan tidak nyaman untuk dipandang. Keamanan juga dapat
menjadi standart untuk rumah idaman. Keamanan bukan hanya berarti rumah yang
terjaga dari adanya tindak pencurian dan semacamnya, tapi juga tidak
menimbulkan resiko cidera untuk penghuni rumahnya. Lantai yang tidak licin, terutama
pada kamar mandi, Instalasi listrik yang terjaga, dan lainnya.
Rumah Idaman di BSD City dari Sinar Mas Land |
Setelah keadaan di dalam rumah, keadaan di luar rumah-pun
tidak lepas dari standart kualitas rumah idaman. Kualitas lingkungan yang
nyaman, bersih dan sehat merupakan impian setiap orang. Lingkungan dimana kita
dapat berolahraga atau sekedar jalan-jalan dengan nyaman tentunya dapt
menyehatkan tubuh dan jiwa kita. Kondisi lingkungan-pun juga sangat berpengaruh
pada lingkungan di dalam rumah. Lingkungan luar yang penuh polusi tentunya akan
menyebabkan kualitas udara di rumah juga tidak baik.
0 komentar:
Post a Comment